Palestina |
Kampanye Warga Eropa Menuntut Pencabutan Blokade di Gaza Posted: 18 Dec 2014 05:30 PM PST Islamedia.co - Kampanye warga eropa menuntut pencabutan Blokade di Gaza tengah bersiap menggelar aksi yang akan diikuti puluhan lembaga dan yayasan di benua Eropa untuk menggalang aksi solidaritas Gaza sejak 27 Desember bersamaan dengan peringatan perang Al-Furqon. Kampanye Eropa dalam keteranganya, Kamis (12/18) mengatakan, "Pekan Eropa untuk solidaritas Gaza akan dimulai pada 27 Desember hingga 18 Januari mendatang. Aksi akan dimulai di puluhan kota Eropa untuk menuntut penghapusan blokade Gaza. Mereka minta perlintasan Rafah segera dibuka dan rekonstruksi dipercepat. Disamping itu, mereka menuntut agar Gaza diberikan haknya untuk membuka pelabuhan yang akan menghubungkan Gaza dengan dunia luar, sebagai tuntutan HAM untuk bergerak dan hidup secara layak. Gaza yang telah mengalami tiga kali gempuran Zionis, saat ini dalam kondisi kemanusiaan yang sangat mengkhawatirkan, yang telah terjadi sejak delapan tahun silam. Mereka menegaskan, konsisi Gaza butuh gerakan cepat dan nyata dari sejumlah pihak internasional, untuk menyelamatkan tuntutan blokade dan gempuran militer yang bertubi-tubi. Sejumlah sektor hampir lumpuh. Selain itu, Eropa Campaign menegaskan, sangat penting menghentikan sangsi massal terhadap satu setengah juta warga Palestina di Gaza serta bekerja untuk mencabut blokade yang mencekiknya, terutama setelah perang terakhir ke Gaza. [Infopalestina/islamedia/YL] |
Eropa Cabut Hamas dari Daftar Teroris, Ini Kemenangan Rakyat Palestina Posted: 18 Dec 2014 01:01 AM PST Islamedia.co - Kelompok pejuang terbesar di Palestina, Hamas, menyambut gembira keputusan pengadilan Eropa yang mencabut mereka dari daftar teroris. "Ini adalah kemenangan dan hak bagi rakyat Palestina," ujar juru bicara Hamas Fawzi Barhum kepada kantor berita AFP, seperti dilansir situs Arab News, Kamis (18/12). "Kami sangat berterima kasih kepada pengadilan Eropa atas keputusan positif ini. Tentu ini harus diikuti dengan langkah dukungan internasional untuk membebaskan rakyat Palestina dari penjajahan (Israel)." Hamas yang baru merayakan ulang tahun ke-27 dua hari lalu itu dimasukan dalam daftar teroris oleh Uni Eropa selepas peristiwa serangan 11 September 2001. Mereka kemudian memenangkan pemilihan umum pada 2006 dan berkuasa di Gaza. Pengadilan Eropa kemarin menyatakan keputusan pencabutan Hamas sebagai organisasi teroris itu berdasarkan laporan media dan Internet.[merdeka/Islamedia/YL] |
You are subscribed to email updates from islamedia.co To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 1600 Amphitheatre Parkway, Mountain View, CA 94043, United States |