Arrahmah.Com

Arrahmah.Com

Link to Arrahmah.com

Dinyatakan sebagai organisasi teroris, Khomeini bela "Hizbullah"

Posted: 21 Apr 2016 04:30 PM PDT

Ali Khomeini (Foto: Arab21)

IRAN (Arrahmah.com) - Pemimpin Republik Syiah Iran Ali Khomeini pada Rabu (20/4/2016) mengatakan bahwa dia membela "Hizbullah" Libanon. Menurut klaimnya, tuduhan yang diarahkan kepada gerakan tersebut adalah bias dan tidak relevan. Pada saat yang sama dia menyerang Arab Saudi, lansir Arab21.

Pada Ahad (17/4/2016), parlemen Arab memutuskan bahwa "Hizbullah" adalah kelompok teroris. Mereka juga mengatakan bahwa "Hizbullah" melakukan aksi teroris di Suriah, Bahrain, Kuwait dan Yaman, yang telah mengguncang keamanan dan stabilitas.

Namun Khomeini melakukan pembelaan dengan membabi buta dengan mengklaim bahwa penunjukan sebagai organisasi teroris terhadap "Hizbullah" adalah operasi propaganda "Hizbullah". Dia pun berdalih bahwa: "'Hizbullah' adalah gerakan rasional di dunia islam, 'Hizbullah' bersinar seperti matahari dan mereka adalah kebanggaan dunia islam".

(maheera/arrahmah.com)

Konvoy bantuan mencapai kota Rastan di provinsi Homs, Suriah

Posted: 21 Apr 2016 04:00 PM PDT

Konvoy bantuan menuju Rastan yang terkepung. (Foto: Zaman Alwasl)

RASTAN (Arrahmah.com) - Konvoy bantuan besar sejauh ini telah mencapai kota yang terkepung yang dikuasai oleh pejuangSuriah di provinsi Homs.

Enam puluh lima truk mengantarkan makanan dan obat-obatan untuk sekitar 12.000 warga sipil di dan sekitar Rastan, lansir Zaman Alwasl pada Kamis (21/4/2016).

Konvoy Komite Palang Merah Internasional (ICRC) adalah yang pertama mencapai Rastan sejak 2012.

Pada Rabu (20/4), ratusan warga yang sakit dan terluka telah dievakuasi dari empat kota yang dikuasai oleh pejuang Suriah dan rezim Asad sebagai bagian dari kesepakatan yang diawasi oleh Bulan Sabit Merah Suriah.

Namun, operasi bantuan tersebut telah terancam karena meningkatnya pertempuran di barat laut, khususnya di sekitar Aleppo.

Juru bicara ICRC Pawel Krzysiek mengatakan konvoy ke Rastan membawa paket makanan, tepung terigu dan produk bernutrisi lainnya, serta obat-obatan dan peralatan untuk meningkatkan pasokan air.

"Kami berharap bahwa ini adalah salah satu dari banyak konvoy kemanusiaan yang masih akan datang, tidak hanya untuk Rastan tapi ke tempat-tempat yang terkepung lainnya di Suriah," ujarnya dalam sebuah video yang diposting di Twitter saat konvoy tiba.

Krzysiek mengatakan ICRC dan Bulan Sabit Merah berencana untuk menilai air dan infrastruktur lembah di Rastan, serta nutrisi dan kebutuhan penduduk lainnya, yang saat ini populasinya meningkat dua kali lipat karena masuknya para pengungsi yang melarikan diri dari pertempuran. (haninmazaya/arrahmah.com)

Untuk yang pertama kalinya selama 15 tahun, Arab Saudi pinjam dana asing

Posted: 21 Apr 2016 06:28 AM PDT

uang 1

RIYADH (Arrahmah.com) - Arab Saudi akan mengambil pinjaman sebesar $ 10 miliar dari bank asing untuk membantu menutupi kesenjangan keuangannya karena pendapatan minyak yang turun, Bloomberg News melaporkan pada Rabu (20/4/2016), sebagaimana dilansir Saudi Gazette.

Mengutip dari tiga orang yang memiliki pengetahuan tentang masalah ini, Bloomberg mengatakan bahwa hal itu akan menjadi pinjaman yang pertama kalinya selama 15 tahun bagi Arab Saudi, yang merupakan negara eksportir minyak terbesar dunia.

Pinjaman lima tahun itu diperkirakan akan ditandatangani pada akhir bulan ini, kata sumber-sumber Bloomberg, yang meminta untuk tidak diidentifikasi karena informasi ini bersifat pribadi.

Sementara itu, Arab Saudi akan mengumumkan visinya untuk pembangunan sosial dan ekonomi di masa depan, pada Senin (24/4/2016). Hal ini akan mencakup "Program Transformasi Nasional" yang bertujuan untuk diversifikasi perekonomian minyak, yang masih menyumbang lebih dari 70 persen dari pendapatan negara.

Sebagaimana dilansir Reuters, pemasukan minyak Arab Saudi, yang merupakan sumber utama pendapatan, turun sebesar 23% pada tahun lalu.

Pinjaman ini akan membantu Saudi mengurangi ketergantungan kepada bank dalam negeri dan mengatasi desakan dunia terkait utangnya.

Hal ini juga akan membuka jalan bagi Arab Saudi untuk mengeluarkan obligasi internasional.

Langkah ini diambil hanya beberapa hari setelah pertemuan dengan eksportir minyak utama dunia untuk merundingkan pengurangan produksi, yang berakhir tanpa kesepakatan.

(ameera/arrahmah.com)

Bekasi terendam banjir hingga 2 Meter

Posted: 21 Apr 2016 05:46 AM PDT

Rumah warga tergenang banjir di kawasan Pondok Gede, Bekasi. (Foto: Pos Kota)

BEKASI (Arrahmah.com) - Akibat Sungai Bekasi dan Cikeas meluap, puluhan warga terjebak banjir di dalam rumah mereka dan tidak dapat ke luar, karena ketinggian air mencapai atap rumah, pada Kamis (21/42016).

Satu pleton pasukan dari Polresta Bekasi Kota dan Tim Reaksi Cepat Badan Penanggulanan Bencana Daerah (BPBD), dikerahkan untu mengevakuasi korban banjir dari atap rumah di Perumahan Pondokgede Permai (PGP), Jatisati, Jatiasih Kota Bekasi.

"Kami siapkan sejumlah perahu karet dan pasukan tambahan," ujar Iptu Puji Astuti, Kasubag Humas Polresta Bekasi Kota, Kamis (21/4), sebagaimana dilansir Pos Kota.

Selain polisi, anggota Kodim 0507 Bekasi juga diterjunkan untuk membantu evakuasi..

"Banjir ini dadakan, padahal malem aman-aman saja," ungkap Dullah, warga Pondok Gede Permai, kepada Pos Kota.

Ribuan rumah di sekitar bantaran sungan digenangi air setinggi 1 hingga 2 meter, seperti Perumahan PGP dan Pondok Mitra Lestari (PML).

Kelik Widhiyanto, Sekretaris RW 08, Jatisari menuturkan, air di kali mulai meluap ke pemukiman warga sejak pukul 05:00 wib. Satu jam kemudian, ketinggian air sudah mencapai 20 cm.

"Bahkan sekarang ketinggiannya sudah mencapai dua meter," kata Kelik , sambil mengatakan, debit air kiriman Bogor sangat banyak, sehingga air meluap dari tanggul setinggi dua meter.

Sementara itu, warga di Perumahan Pondok Mitra Lestari, Jatiasih, melakukan evakuasi terhadap kendaraannya ke dataran lebih tinggi. Ketinggian air di sana mencapai 50 cm- 1 meter.

"Air sudah mulai masuk ke dalam rumah, hingga semata kaki, kalau di luar sudah selutut orang dewasa," kata warga PML bernama Andi Firdaus.

Banjir ini dirasakan oleh 360 KK dari dua RW, yakni RW 08 dan RW 09.

(ameera/arrahmah.com)

Akibat riba, antrian haji di Indonesia hingga seperempat abad

Posted: 21 Apr 2016 05:44 AM PDT

foto ilustrasi antrian  jamaah haji

(Arrahmah.com) - Di Aceh calon jamaah haji yang masuk dalam daftar tunggu atau waiting list hingga 11 April 2016 mencapai 79.145 orang dengan masa tunggu diperkirakan seperempat abad atau 25 tahun.

Pada musim haji tahun ini belum ada penambahan kuota untuk jamaah haji Aceh maupun provinsi lainnya di Indonesia, sebab Pemerintah Arab Saudi belum mengembalikan ke kuota normal, yaitu 3.888 haji per tahun.

Kepala Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Aceh, Drs H Herman MSc mengungkapkan hal tersebut kepada Serambi di Banda Aceh, Senin (18/4).

"Tahun ini kuota haji Aceh masih sama, yaitu 3.111 jamaah, belum ada penambahan kuota. Karena lamanya masa tunggu, sehingga tidak diperlukan lagi surat kesehatan," ujarnya.

Tidak diragukan lagi, antrian haji yang menjadi panjang sampai 10-15 tahuan adalah salah satu kerusakan dari sitem riba dengan kamuflase "dana talangan haji". Kita bisa lihat beritanya:

"Jakarta-Kementerian Agama (Kemenag)menerapkan pembatasan dana talangan haji yang dituding yang sebagai penyebab panjangnya antrean haji. Caranya, 27 bank penerima setoran (BPS) biaya penyelenggaraan ibadah haji (BPIH) boleh memberikan dana talangan haji, namun tidak boleh bersifat pinjaman."[1]

Dan alhamdulillah pemerintah sadar dan akhirnya mengharamkan sistem ini.

"Polemik boleh tidaknya perbankan syariah menyediakan produk dana talangan haji berakhir sudah. Kementerian Agama (Kemnag) resmi melarang perbankan syariah menjajakan layanan ini ke masyarakat.

Kemnag beranggapan, naik haji hanya bagi mereka yang mampu. Sementara calon haji yang menggunakan dana talangan haji belum memiliki kemampuan secara ekonomi naik haji. ..

Riyanto, Direktur Utama Bank Syariah Bukopin (BSB), mengaku telah mendapatkan imbauan dari Kemnag agar tidak menawarkan produk tersebut.Alasannya, talangan haji menambah panjang daftar antrean naik haji.

"Ini merupakan isu lama di dewan pengawas syariah perbankan. Kami menyesalkan imbauan tersebut, sebab Kemnag tidak mempertimbangkan keputusan ini secara mendalam," ujarnya, Rabu (20/3)."[2]

Hanya dengan uang sekitar 2-5 juta seseorang sudah bisa mendaftar haji dan memperpanjang antrian haji. Padahal ia belum tentu mampu dan syarat haji adalah mampu.

Demikianlah bagaimana sistem riba merusak kehidupan dan merusak perekonomian suatu bangsa dan banyak dari umat Islam yang tidak menyadari. Memang sistem riba tidak langsung terlihat dampaknya atau secara individu tidak terlalu terlihat. Akan tetapi secara sistem akan merusak sistem perekonomian dan bisa menruntuhkan perekonomian suatu bangsa.

Riba pada sistem dana talangan haji

Jelas terdapat riba dalam sistem ini, karena aqad yang di maksud adalah pinjaman dan pinjaman termasuk aqad sosial untuk membantu (Transaksitabarru'at), sehingga tidak boleh ada dari salah satu pihak yang mengambil keuntungan, karena memang niat awalnya adalah membantu.

Kita bisa lihat di salah satu situs yang melayani sistem dana talangan haji:

"Fitur Umum : Berdasarkan prinsip syariah dengan akad al-qardh (pinjaman),Fasilitas angsuran secara autodebet dari Tabungan Haji Arafah"[3]

Dalam Transaksi tabarru'at dengan niat membantu, maka tidak boleh ada mengambil keuntungan. Jika ada maka termasuk riba. Sebagaiman kaidah yang sudah ma'ruf dari ulama.

كل قرض جر منفعة فهو ربا

"Setiap piutang yang memberikan keuntungan maka (keuntungan) itu adalah riba."

Ini maksudnya adalah segala keuntungan. Pelayanan,pemberian sesuatu terkait dengan pinjaman tersebut. dari Anas bin Malik radhiallahu 'anhu,

إذا أقرض أحدكم قرضا فأهدى له أو حمله على الدابة فلا يركبها ولا يقبله

"Apabila kalian mengutangkan sesuatu kepada orang lain, kemudian (orang yang berutang) memberi hadiah kepada yang mengutangi atau memberi layanan berupa naik kendaraannya (dengan gratis), janganlah menaikinya dan jangan menerimanya."[4]

Dalam dana talangan haji, yang ada biaya ganti semacam "ujrah" untuk bank sekian juta. Inilah sistem riba yang dimaksud

Dan yang perlu diperhatikan juga bahwa haji dikaitkan dengan kemampuan. Sebagaimana firman Allah Ta'ala,

وَلِلَّهِ عَلَى النَّاسِ حِجُّ الْبَيْتِ مَنِ اسْتَطَاعَ إِلَيْهِ سَبِيلًا

"Mengerjakan haji adalah kewajiban manusia terhadap Allah, yaitu (bagi) orang yang sanggup mengadakan perjalanan ke Baitullah" (Ali-Imran : 97)

Dan ini (talangan haji) termasuk memaksakan diri dalam beribadah dan mengerjakan amalan yang tidak sanggup dikerjakan. Ini sudah diperingatkan oleh Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam,

يَاأَيُّهَاالنَّاسُ عَلَيْكُمْ مِنَالأَعْمَالِ مَاتُطِيْقُوْنَ فَإِنَّ اللَّهَ لاَيَمُلُّ حَتَّى تَمُلُّواوَإِنَّ أَحَبَّ اْلأَعْمَالِ إِلَى اللَّهِ مَادُوْوِمَ عَلَيْهِ وَإِنْ قَلَّ

"Wahai umat manusia, hendaknya kalian mengerjakan amalan yang kuasa kalian kerjakan, karena sejatinya Allah tidak pernah merasa bosan (diibadahi) walaupun kalian sudah merasakannya. Dan sesungguhnya amalan yang paling dicintai Allah ialah amalan yang dilakukan secara terus menerus, walaupun hanya sedikit"[5]

Bahaya sistem riba

Rtiba sangat dilarang dalam Islam bahkan ancamannya sangat keras. Karena memang bisa merusak kehidupan dan menghancurkan ekonomi suatu bangsa. Karena dampak buruknya tidak langsung dengan cepat terlihat.

Terlalu banyak dalil dan ancaman mengenai riba, beberapa akan dipaparkan di sini.

-dosanya yang paling ringan seperti menzinahi ibu sendiri dan sekian kali lipat dosa berzina

Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda,

الرِبَا ثَلاَثَةٌ وَسَبْعُوْنَ بَابًا أيْسَرُهَا مِثْلُ أَنْ يَنْكِحَ الرُّجُلُ أُمَّهُ وَإِنْ أَرْبَى الرِّبَا عِرْضُ الرَّجُلِ الْمُسْلِمِ

"Riba itu ada 73 pintu (dosa). Yang paling ringan adalah semisal dosa seseorang yang menzinai ibu kandungnya sendiri. Sedangkan riba yang paling besar adalah apabila seseorang melanggar kehormatan saudaranya."[6]

Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda,

دِرْهَمُ رِبًا يَأْكُلُهُ الرَّجُلُ وَهُوَ يَعْلَمُ أَشَدُّ مِنْ سِتَّةِ وَثَلاَثِيْنَ زَنْيَةً

"Satu dirham yang dimakan oleh seseorang dari transaksi riba sedangkan dia mengetahui, lebih besar dosanya daripada melakukan perbuatan zina sebanyak 36 kali."[7]

Akan diperangi oleh Allah dan Rasul-Nya, Allah Ta'ala berfirman,

يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُواْ اتَّقُواْ اللّهَ وَذَرُواْ مَا بَقِيَ مِنَ الرِّبَا إِن كُنتُم مُّؤْمِنِينَْ فَإِن لَّمْ تَفْعَلُواْ فَأْذَنُواْ بِحَرْبٍ مِّنَ اللّهِ وَرَسُولِهِ

"Hai orang-orang yang beriman, bertakwalah kepada Allah dan tinggalkan sisa riba (yang belum dipungut) jika kamu orang-orang yang beriman. Maka jika kamu tidak mengerjakan (meninggalkan sisa riba), maka ketahuilah, bahwa Allah dan Rasul-Nya akan memerangimu." (Al-Baqarah: 278-279)

Dilaknat semua yang mendukung riba

dari sahabat Jabir bin Abdillah radhiallahu 'anhu bahwasannya ia menuturkan,

لعن رسول الله صلّى الله عليه وسلّم آكل الربا وموكله وكاتبه وشاهديه، وقال: (هم سواء). رواه مسلم

"Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam telah melaknati pemakan riba (rentenir), orang yang memberikan / membayar riba (nasabah), penulisnya (sekretarisnya), dan juga dua orang saksinya. Dan beliau juga bersabda, 'Mereka itu sama dalam hal dosanya'."[8]

Termasuk dosa besar yang membinasakan

Dari Abu Hurairah, Nabi shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda,

« اجْتَنِبُوا السَّبْعَ الْمُوبِقَاتِ » . قَالُوا يَا رَسُولَ اللَّهِ ، وَمَا هُنَّ قَالَ « الشِّرْكُ بِاللَّهِ ، وَالسِّحْرُ ، وَقَتْلُ النَّفْسِ الَّتِى حَرَّمَ اللَّهُ إِلاَّ بِالْحَقِّ ، وَأَكْلُ الرِّبَا ، وَأَكْلُ مَالِ الْيَتِيمِ ، وَالتَّوَلِّى يَوْمَ الزَّحْفِ ، وَقَذْفُ الْمُحْصَنَاتِ الْمُؤْمِنَاتِ الْغَافِلاَتِ

"Jauhilah tujuh dosa besar yang akan menjerumuskan pelakunya dalam neraka." Para sahabat bertanya, "Wahai Rasulullah, apa saja dosa-dosa tersebut?" Beliau mengatakan, "(1) Menyekutukan Allah, (2) sihir, (3) membunuh jiwa yang diharamkan oleh Allah kecuali dengan alasan yang dibenarkan, (4) memakan harta anak yatim, (5) memakan riba, (6) melarikan diri dari medan peperangan, (7) menuduh wanita yang menjaga kehormatannya (bahwa ia dituduh berzina)"[9]

Demikian semoga bermanfaat

@Lombok, Pulau seribu Masjid

Penyusun: Raehanul Bahraen

Artikel www.muslimafiyah.com

 

 


[1] Sumber: http://kalbar.kemenag.go.id/index.php?a=berita&id=128056

[2] Sumber: http://keuangan.kontan.co.id/news/kini-produk-dana-talangan-haji-haram

[3] Sumber:http://www.muamalatbank.com/home/produk/pembiayaan_talangan_haji

[4] HR. Ibnu Majah; dengan beberapa syawahid

[5] HR Bukhari hadits no. 1100 dan Muslim hadits no. 785

[6] HR. Al Hakim, Syaikh Al Albani mengatakan: shahih lighairihi

[7] HR. Ahmad, Syaikh Al Albani : shahih

[8] HR. Muslim

[9] HR. Bukhari no. 2766 dan Muslim no. 89

(*/arrahmah.com)

Rezim Asad membunuh 614 warga sipil di Suriah sejak gencatan senjata

Posted: 21 Apr 2016 01:42 AM PDT

Warga Suriah berjalan melalui puing-puing bangunan dan toko yang rusak setelah pesawat tempur milik tentara Suriah mengebom sebuah bazaar di Maarrat al-Nu'man, sebelah selatan dari Idlib, Suriah pada tanggal 19 April 2016.

DAMASKUS (Arrahmah.com) - Setidaknya 614 warga sipil telah tewas di Suriah sejak perjanjian penghentian permusuhan mulai berlaku pada akhir Februari tahun ini, menurut data yang dikumpulkan oleh Anadolu Agency.

Data tersebut berdasarkan laporan yang diajukan oleh Jaringan Suriah untuk Hak Asasi Manusia yang berbasis di Inggris.

Hari yang paling mematikan sejak awal gencatan senjata terjadi pada Selasa (19/4) ketika lebih dari 50 orang tewas dalam serangan terpisah di negara yang dilanda perang itu.

Pada Selasa (19/4), pemimpin delegasi oposisi Suriah untuk pembicaraan damai di Jenewa menyeru masyarakat internasional untuk menegakkan kesepakatan gencatan senjata yang menurutnya telah dilanggar di sebagian besar negara.

Riad Hijab, koordinator kepala Komite Negosiasi tinggi, menyatakan bahwa gencatan senjata tidak ada lagi di Suraih, dan mengatakan bahwa lebih dari 550 warga Suriah telah tewas dan hampir 1.100 terluka sejak kesepakatan "penghentian permusuhan" antara pihak-pihak yang bertikai itu diberlakukan pada akhir Februari.

Suriah telah terperangkap dalam perang yang dahsyat sejak awal 2011, ketika rezim Bashar al-Asad menumpas para pengunjuk rasa dengan kejam. Sejak itu, lebih dari 250.000 orang telah tewas, menurut hitungan PBB yang dikeluarkan bulan lalu.

(ameera/arrahmah.com)

Di Lhokseumawe ada program umrah gratis bagi imam teladan

Posted: 21 Apr 2016 12:44 AM PDT

Baitullah Masjid Al Haram Mekkah

LHOKSEUMAWE (Arrahmah.com) - Wali Kota Lhokseumawe Provinsi Aceh Suaidi Yahya, mengadakan program umrah gratis bagi imam teladan di wilayah Kota Lhokseumawe, Aceh, Dia menyebut bahwa program tersebut diberikan kepada para imam teladan, baik imam desa maupun imam masjid.

Mengutip Antara, sebanyak 50 jamaah umrah gratis dilepas oleh Wali Kota Lhokseumawe, Provinsi Aceh Suaidi Yahya, di Masjid Agung Islamic Centre Lhokseumawe, Selasa (20/4/2016)

Jamaah umrah gratis tersebut adalah, para imam desa, sebanyak 20 orang, imam masjid 20 orang, petugas kebersihan Kota Lhokseumawe sebanyak Lima orang dan Lima orang pendamping.

Semua jamaah umrah dimaksud, merupakan hasil seleksi para imam teladan yang ada di Kota Lhokseumawe, beberapa waktu lalu.

Sebelum dilakukan pemberangkatan, para jamaah umrah tersebut, dilakukan acara tepung tawar dan pembagian sarung serta kain sal oleh Wali Kota Lhokseumawe, Ketua DPRK Lhokseumawe M. Yassir serta Ketua Komite Peralihan Aceh (KPA) Tgk.Zulkarnaini.

Suaidi Yahya juga menambahkan, kegiatan umrah gratis kepada para imam desa, imam masjid serta petugas kebersihan Kota Lhokseumawe itu, merupakan apreasiasi Pemko Lhokseumawe terhadap para imam dalam melaksanakan tugasnya sebagai pelayan keagamaan dan sosial dalam kehidupan masyarakat sehari-hari di desa dan di masjid.

Begitu juga dengan petugas kebersihan teladan, diberangkatkan umrah gratis karena loyalitas dan dedikasinya terhadap tugas yang dilakukan sehari-hari, dalam upaya menciptakan Lhokseumawe sebagai kota yang bersih dan hijau, ungkap Wali Kota Lhokseumawe.

Sementara itu, keberangkatan para jamaah umrah tersebut, dari Kota Lhokseumawe diberangkatkan dengan dua unit bus menuju Bandara Kuala Namu, Sumatera Utara. Selanjutnya terbang menuju Arab Saudi untuk melakukan ibadah umrah.

Menurutnya program ini dilaksanakan sejak awal dirinya memimpin Kota Lhokseumawe.

"Sejak saya memimpin Kota Lhokseumawe program ini sudah kita lakukan. Jadi, tidak ada hubungannya dengan politik. Jika disandarkan pada kepentingan politik, mungkin hanya tahun ini saja saya lakukan, tapi program ini sudah berjalan setiap tahun sebelumnya," tegas Suaidi Yahya, dikutip dari Antara, Rabu (20/4).

Wali Kota Lhokseumawe menambahkan, program umrah gratis bagi imam desa dan imam masjid teladan se Kota Lhokseumawe merupakan bentuk apresiasi terhadap tugas para imam dalam memberikan pelayanan keagamaan dan sosial kepada masyarakat.

Melihat tugas imam desa yang memiliki peran pentin dan strategis tersebut dalam menciptakan kerukunan masyarakat terutama di desa-desa, melayani kehidupan keagamaan, maka pihaknya memberikan apreasiasi dalam bentuk umrah gratis.

(azm/arrahmah.com)

Obama tiba di Arab Saudi, pengguna media sosial sontak bereaksi

Posted: 20 Apr 2016 11:55 PM PDT

Presiden AS Barack Obama (kiri) berbicara dengan Raja Salman bin Abdulaziz al-Saud dari Arab Saudi di Erga Palace di Riyadh, pada Rabu (20/4/2016). (Foto: IBTimes).

RIYADH (Arrahmah.com) - Saat Obama tiba di Arab Saudi dalam rangka kunjungan sehari ke negara itu, sontak pengguna media sosial bereaksi

"Obama akan membungkuk di depan majikannya lagi," kata salah satu pengguna Twitter, sebagaimana dilansir Al Bawaba, Rabu (20/4/2016).

"Presiden negara rasis tidak akan disambut dengan baik sebagaimana mahasiswa Saudi yang tidak disambut dengan baik di negara Anda," tulis yang lain, yang kemungkinan mengacu pada berita tentang mahasiswa Saudi di Idaho yang telah menghadapi ancaman rasis dan pemukulan baru-baru ini.

Netizen yang lain menulis bahwa raja Saudi, Raja Salman Bin Abdulaziz, tidak datang ke bandara untuk menyambut Obama, padahal Raja Salman menyambut sendiri ke Bandara saat kedatangan penguasa Teluk lainnya baru baru ini seperti putra mahkota Abu Dhabi dan seorang pejabat dari Oman.

"Raja Salman menyambut sendiri Sheikh Muhammad Bin Zayed di bandara, biarkan Obama tersedak atas kejadian," kata salah satu pengguna tweeter yang bernama Khalid Al Ali.

Dilaporkan bahwa saat kunjungan Obama ke Arab Saudi, Obama tidak disambut langsung oleh Raja Salman ketika tiba di Riyadh, Rabu (20/4).

Obama yang tiba dengan pesawat Air Force One tidak ditemui langsung oleh Raja Salman, tetapi oleh Gubernur Riyadh, Pangeran Faisal bin Bandar Al Saud. Bahkan,pertemuan itu tidak disiarkan secara langsung di televisi Pemerintah Saudi, seperti biasanya.

Namun Obama akhirnya melakukan foto bersama dengn Raja Salman di Istana Erga.

Pemandangan tidak biasa itu terjadi ketika Obama tiba di Riyadh menjelang KTT Penangulangan Terorisme yang juga akan membahas soal Iran dan Perang di Yaman.

Mengenai hal ini, seorang netizen berkelakar, "katakan padanya saya tidak bisa menyambutnya di bandara, ia bisa naik taksi atas nama saya, saya akan menemuinya nanti."

Yang lainnya berkoentar dengan nada yang lebih serius." Pesannya jelas. Saudi merasa dikhianati. #syria #irandeal."

Televisi Saudi bahwa tidak meliput Air Force One yang ditumpangi Obama saat mendarat di Riyadh.

Obama menggelar pertemuan tatap muka dengan Raja Salman pada Rabu (20/4/2016) sebelum KTT Dewan Kerjasama Teluk dimulai Kamis, Associated Press melaporkan.

KTT tersebut rencamanya akan berlangsung selama 6 hari.

Obama tidak tinggal untuk mengikuti seluruh rangkaian KTT tesebut. Ia hanya berada di Arab Saudi selama sekitar 24 jam sebelum kemudian terbang ke Eropa untuk melakukan pertemuan dengan para pemimpin dunia lainnya.

(ameera/arrahmah.com)

Ratusan orang dievakuasi dari Madaya dan Fu'a

Posted: 20 Apr 2016 10:54 PM PDT

Sebanyak 8 truk tiba ke pedesaan Idlib untuk mengangkut 250 orang keluar dari dua kota itu dan menuju ke Damaskus dan Latakia. (Foto: Orient Net).

DAMASKUS (Arrahmah.com) - Dalam waktu 24 jam, sebanyak 250 warga sipil dijadwalkan akan dievakuasi dari kota Madaya dan Zabadani yang terkepung di pedesaan Damaskus untuk ditukarkan dengan sebanyak 250 warga sipil dari kota-kota al-Fu'a dan Kefraya di pedesaan Idlib di bawah pengawasan PBB dan Suriah Bulan Sabit Merah.

Koresponden Orient Net menyatakan bahwa sebuah komite Bulan Sabit Suriah memasuki kota Fu'a dan Kefraya pada Rabu (20/4/2016) pagi dengan maksud untuk memastikan nama-nama yang termasuk dalam kesepakatan pertukaran tersebut.

Sebanyak 8 truk tiba ke pedesaan Idlib untuk mengangkut 250 orang keluar dari dua kota itu dan menuju ke Damaskus dan Latakia.

Selain itu, sebanyak 243 orang yang terluka sedang bersiap untuk dievakuasi dari kota Madaya dan kota Zabadani bersama dengan kerabat mereka. Sebagian dari mereka akan dibawa ke ibukota Damaskus sedangkan sisanya akan dibawa ke pedesaan Idlib.

Proses ini datang sesuai dengan kesepakatan antara Fu'a- Zabadani antara perwakilan kelompok oposisi dan perwakilan milisi Iran.

Kesepakatan ini seharusnya telah dilaksanakan beberapa hari yang lalu, tapi perselisihan terjadi antara orang-orang dari Fu'a dan Kefraya mengenai nama-nama orang yang akan diangkut sehingga kesepakatan pertukaran tersebut tertunda.

(ameera/arrahmah.com)

Kapolri akui anggota Densus 88 menendang dada Siyono dengan lutut

Posted: 20 Apr 2016 08:19 PM PDT

Kapolri Jenderal Pol Drs Badrodin Haiti .

JAKARTA (Arrahmah.com) - Kapolri Badrodin Haiti mengakui bahwa ada anggota Detasemen Khusus 88 yang menendang bagian dada Siyono dengan menggunakan lutut saat melakukan penangkapan pada 10 Maret 2016 lalu.

Fakta tersebut terungkap setelah Badrodin melakukan pengecekan ulang terhadap dua anggota Densus 88 yang saat itu terlibat perkelahian dengan Siyono. Ketika itu, Siyono disebut melawan.

"Setelah di-kroscek, anggota kami mengakui menendang dengan lutut mengenai dada," kata Badrodin dalam rapat dengar pendapat dengan Komisi III DPR RI di Kompleks Parlemen, Jakarta, Rabu (20/4/2016), sebagaimana dilansir Tribunnews.

Sebelumnya kepolisian menyebut bahwa penyebab kematian Siyono karena ada pendarahan di otak, sedangkan dari hasil otopsi ditemukan karena patahnya tulang rusuk yang mengenai jantung.

Badrodin menegaskan, peristiwa kematian terduga terosis Siyono berawal dari upaya Siyono yang mencoba kabur dari kawalan dua anggota Densus.

Siyono melakukan perlawanan dengan memukul, menendang, dan mencoba merebut senjata petugas.

"Perkelahian tidak bisa dihindari. Akhirnya, Siyono bisa dilumpuhkan. Persoalannya begitu dibawa ke RS Bhayangkara di Yogya, Siyono sudah meninggal," kata Badrodin.

Sementara itu, pada Senin (11/4/2016), PP Muhammadiyah bersama tim forensik dan Komnas HAM mengumumkan hasil otopsi di Kantor Komnas HAM.

Komisioner Komnas HAM Siane Indriani mengatakan, kematian Siyono diakibatkan benda tumpul yang dibenturkan ke bagian rongga dada.

"Ada patah tulang iga bagian kiri, ada lima ke bagian dalam. Luka patah sebelah kanan ada satu, keluar," ungkap Siane.

Menurut Siane, tulang dada Siyono juga dalam kondisi patah dan ke arah jantung. Luka itu yang menyebabkan kematian fatal dan disebut sebagai titik kematian Siyono.

Ia pun mengungkapkan bahwa ada luka di bagian kepala dan disebabkan oleh benturan. Namun, hal tersebut bukan menjadi penyebab utama kematian dan tidak menimbulkan pendarahan yang terlalu hebat.

Dari semua rangkaian hasil otopsi, lanjut Siane, tidak terdapat adanya perlawanan berdasarkan luka-luka yang diteliti.

"Tidak ada perlawanan dari Siyono. Tidak ada luka defensif," pungkasnya.

(ameera/arrahmah.com)