(31/5) - Pesawat tempur rezim Suriah bersama Pesawat tempur Rusia terus menerus melakukan serangan udara selama dua hari di beberapa kota dan pedesaan provinsi Idlib. Serangan udara ini menyebabkan puluhan korban jiwa dan cedera.
Terilihat pesawat tempur Rusia jenis SU-24 terbang melakukan serangan udara
Terilihat pesawat tempur Rusia jenis SU-24 terbang melakukan serangan udara
- Pesawat tempur Rusia menargetkan kota dengan lebih dari 10 serangan udara, termasuk 3 serangan udara menggunakan bom cluster, menyebabkan tewasnya seorang warga sipil dan melukai 15 lainnya. Serangan udara ini menargetkan wilayah Al-Thawra dan lingkungan Dubait di samping pasar sayuran dan sekitar Mehrab, beberapa daerah yang terletak di dekat sekolah Al-Mutanaby, masjid Rawda, serta sekitar Ma'aret Masrin.
- Pesawat tempur Rusia melakukan serangan udara sejak pagi hari atas kota Kafr Takharim di pedesaan utara Idlib, menyebabkan tewasnya 2 warga sipil dan melukai 10 orang lain, ditambah lagi pesawat tempur rezim Suriah melakukan serangan udara di atas jalan yang menghubungkan antara kota Kafrnabl dan kota Bara di bukit Zawya selatan pedesaan Idlib, dimana seorang warga sipil tewas dan melukai puluhan lainnya.
- Pesawat tempur rezim Suriah menargetkan kota Kafrnabl, menyebabkan tewasnya 3 warga sipil dan melukai beberapa orang lainnya termasuk perempuan. Selain itu serangan udara Rezim menargetkan kota lainnya di provinsi Idlib seperti Saraqeb, Ma'aret Masrin, dan Khan Al-Sobol.
- Pesawat tempur Rusia melakukan 2 serangan udara menggunakan bom thermobaric atas kota Binish, pedesaan Idlib, yang melukai 4 warga sipil termasuk anak-anak.