Palestina

Palestina


Seruan Hamas untuk Lindungi Al Aqsha dari Ancaman Zionis Israel

Posted: 11 Jan 2015 09:04 PM PST

Islamedia.co -  Gerakan Perlawanan Islam Hamas kembali memperingatkan terhadap bahaya yang mengancam masjid al Aqsha karena meningkatnya pelanggaran-pelanggaran Zionis dan ancaman pembuatan sistim baru yang memberi ruang bagi orang Yahudi untuk beribadah di dalam masjid al Aqsha.
 
Hal tersebut ditegaskan Anggota Biro Politik Gerakan Hamas dalam pernyataan yang disampaikan kemarin, Ahad (11/1/2015). Rasyq menyatakan bahwa seruan Zionis untuk menguasai masjid al Aqsha merupakan deklarasi perang.

Dia mengatakan, "Pernyataan Wakil Menteri Agama Entitas Zionis Ely Ben Dehan bahwa kantornya telah selesai pembuat sistem dan mekanisme yang memperbolehkan orang Yahudi beribadah di dalam masjid al Aqsha, juga seruan dia untuk menerapkan kedaulatan Zionis atas masjid al Aqsha, merupakan deklarasi perang terhadap masjid al Aqsha dan tempat-tempat suci, yang sudah dimulai sejak lama dan kembali ditegaskan hari ini."

Rasyq menambahkan, "Pernyataan ini dan juga sikap-sikap radikal Zionis terhadap masjid al Aqsha menempatkan umat Islam dan bangsa Arab baik pemerintah maupun rakyat serta organisasi-organisasinya di hadapan tanggung jawab historis, yang seyogianya berubah menjadi tindakan segera dan interaksi secara serius untuk melindungi masjid al Aqsha dan mendukung perjuangan rakyat Palestina."[infopalestina/Islamedia/YL]