Hama – Sedikitnya 50 tentara rezim Bashar Al-Asad hari ini (Senin, 10/2/2014) dilaporkan tewas dalam pertempuran di desa Ma’an, pedesaan Hama, pusat Suriah. Pertempuran ini terjadi setelah pejuang Suriah berhasil mengontrol daerah yang menjadi basis pendukung Bashar Al-Asad tersebut.
“50 tentara rezim Suriah, Senin, tewas setelah pejuang oposisi bersenjata mengontrol desa Ma’an, basis terbesar pendukung rezim di pedesaan Hama,” lansir kantor berita Sky News Arabia menukil dari laporan langsung kantor berita media Hama, dengan tidak menyebutkan rincian pertempuran terbaru tersebut.
Sebelumnya dilaporkan, pejuang Suriah merebut desa Ma’an yang dihuni oleh sekte Alawiyah, sekte sesat yang dianut Bashar Al-Asad dan para pendukungnya, di provinsi Hama pada Ahad (9/02). Lembaga Observatorium mengatakan bahwa oposisi yang terlibat dalam pertempuran itu adalah para pejuang Islamis, tanpa merinci nama faksi pejuang tersebut.
Beberapa minggu terakhir, sejumlah faksi pejuang Suriah menggulirkan pertempuran besar-besaran untuk merebut daerah-daerah di sekitar jalan Internasional di pedesaan Hama. Jalan tersebut menjadi jalan penting bagi rezim, karena menghubungkan antara Suriah Utara dan Selatan, yang kedua daerah teresebut merupakan basis pendukung Bashar Al-Asad. Adapun desa Ma’an terletak 80 km dari jalan Internasional tersebut.
Sky News menambahkan, di saat bersamaan pesawat-pesawat tempur rezim Suriah terus melancarkan serangan birmil ke sejumlah daerah di Suriah. Di antara provinsi yang mengalami gempuran birmil selama Senin ini adalah provinsi Hama dan Aleppo.
“50 tentara rezim Suriah, Senin, tewas setelah pejuang oposisi bersenjata mengontrol desa Ma’an, basis terbesar pendukung rezim di pedesaan Hama,” lansir kantor berita Sky News Arabia menukil dari laporan langsung kantor berita media Hama, dengan tidak menyebutkan rincian pertempuran terbaru tersebut.
Sebelumnya dilaporkan, pejuang Suriah merebut desa Ma’an yang dihuni oleh sekte Alawiyah, sekte sesat yang dianut Bashar Al-Asad dan para pendukungnya, di provinsi Hama pada Ahad (9/02). Lembaga Observatorium mengatakan bahwa oposisi yang terlibat dalam pertempuran itu adalah para pejuang Islamis, tanpa merinci nama faksi pejuang tersebut.
Beberapa minggu terakhir, sejumlah faksi pejuang Suriah menggulirkan pertempuran besar-besaran untuk merebut daerah-daerah di sekitar jalan Internasional di pedesaan Hama. Jalan tersebut menjadi jalan penting bagi rezim, karena menghubungkan antara Suriah Utara dan Selatan, yang kedua daerah teresebut merupakan basis pendukung Bashar Al-Asad. Adapun desa Ma’an terletak 80 km dari jalan Internasional tersebut.
Sky News menambahkan, di saat bersamaan pesawat-pesawat tempur rezim Suriah terus melancarkan serangan birmil ke sejumlah daerah di Suriah. Di antara provinsi yang mengalami gempuran birmil selama Senin ini adalah provinsi Hama dan Aleppo.